TERASJABAR.ID – Pertandingan panas akan tersaji saat Barcelona vs Dortmund dalam leg pertama perempat final Liga Champions 2025 tapi bukan score808 dan jala live.
Duel antara dua raksasa Eropa Barcelona vs Dortmund ini akan berlangsung pada Rabu malam waktu setempat atau Kamis, 10 April 2025 pukul 02.00 WIB, yang pasti bukan score808 dan jala live.
Bagi penggemar sepak bola yang ingin menyaksikan laga Barcelona vs Dortmund ini secara legal dan berkualitas, link live streaming resmi bisa diakses melalui Vidio, bukan di situs ilegal seperti Score808 dan Jala Live.
Barcelona saat ini berada di puncak klasemen La Liga dan sudah memastikan tempat di final Copa del Rey.
Klub asal Catalan ini sedang dalam jalur menuju treble musim ini, namun tantangan sesungguhnya ada di kompetisi Eropa.
Menghadapi Dortmund di babak delapan besar akan menjadi ujian pertama sebelum kemungkinan bertemu Bayern Munchen atau Inter Milan di semifinal.
Kondisi skuad Blaugrana cukup solid meski masih tanpa beberapa pemain kunci seperti Marc-Andre ter Stegen dan Dani Olmo.
Andreas Christensen sudah kembali dari cedera, dan Gavi dipastikan menggantikan Olmo di lini depan setelah mencetak gol di laga terakhir melawan Real Betis.
Raphinha juga kemungkinan besar akan mengambil alih posisi Ferran Torres di sisi kiri serangan. Sementara itu, Borussia Dortmund menjalani musim yang tidak konsisten di Bundesliga.
Sejak dilatih Niko Kovac, performa mereka belum sepenuhnya stabil. Kekalahan dari Bochum dan Augsburg menjadi sorotan, meskipun di Liga Champions mereka tampil lebih meyakinkan.
Namun, cedera yang menimpa Nico Schlotterbeck, Niklas Sule, dan Ramy Bensebaini membuat lini belakang Dortmund tidak dalam kondisi ideal. Di lini tengah, mereka juga kehilangan Pascal Gross dan Marcel Sabitzer.
Dalam lima pertemuan terakhir di Liga Champions, Barcelona unggul dengan tiga kemenangan, sementara dua pertandingan lainnya berakhir imbang.
Catatan ini membuat Barca lebih diunggulkan, apalagi mereka bermain di kandang dan akan berusaha meraih kemenangan besar sebelum menghadapi leg kedua di Signal Iduna Park yang terkenal angker.