TERASJABAR.ID – Timnas Indonesia U-17 akan melanjutkan kiprah gemilangnya di ajang Kualifikasi Piala Dunia U-17 2025 dengan menghadapi Afghanistan U-17 dalam pertandingan terakhir Grup C tapi bukan di kooora.
Duel yang kooora ini tak mempengaruhi klasemen. Namun tetap dinanti publik Tanah Air karena jadi momentum penting menjaga performa Timnas Indonesia U-17.
Laga Timnas Indonesia U-17 yang bukan kooora akan digelar pada Jumat, 11 April 2025 pukul 00.15 WIB di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, Arab Saudi.
Bagi yang ingin menyaksikan, pertandingan ini disiarkan langsung di RCTI dan GTV, serta bisa diakses secara online melalui Vision+ dan RCTI+. Hindari menonton lewat situs ilegal seperti Kooora demi keamanan dan kenyamanan.
Timnas Indonesia U-17 telah mencatatkan prestasi membanggakan dengan dua kemenangan penting di laga sebelumnya, yakni mengalahkan Korea Selatan 1-0 dan membungkam Yaman 4-1.
Hasil itu mengantar Indonesia menempati posisi puncak klasemen Grup C dan resmi lolos ke Piala Dunia U-17 2025.
Meski sudah dipastikan lolos, pelatih Nova Arianto meminta anak asuhnya tetap fokus di laga terakhir ini. Tujuannya tak lain adalah menjaga mental juara dan performa konsisten menuju fase gugur.
Di sisi sebaliknya, Afghanistan U-17 harus mengakhiri perjuangan di fase grup.
Dua kekalahan beruntun dari Yaman (0-2) dan Korea Selatan (0-6) menempatkan mereka di dasar klasemen tanpa satu poin pun. Apa pun hasil laga kontra Indonesia, tidak akan menyelamatkan mereka dari gugur.
Meski demikian, pertandingan ini tetap penting bagi mereka untuk menutup penampilan dengan terhormat.