TERASJABAR.ID- BANDUNG – Bupati Bandung Dadang Supriatna dinilai cerdas dan ‘gercep’ menerjemahkan beberapa program penting Presiden Prabowo Subianto.
Salah satunya, program Makan Bergizi Gratis (MBG), peningkatan kualitas SDM, Ketahanan Pangan, Koperasi Merah Putih, lapangan kerja dan lain-lain.
Penilaian itu disampaikan Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah, kepada awak media di Bandung, Jumat (25/4/2025).
Toto dimintai pendapatnya terkait sejumlah program besar yang diumumkan Bupati Dadang Supriatna kepada publik saat memperingati Hari Jadi Kabupaten Bandung yang ke-384.
“Dalam pengamatan saya, Bupati Dadang Supriatna cukup cerdas dan cepat mengambil peran sebagai eksekutor sekaligus sebagai juru bicara pemerintah pusat melalui kebijakan-kebijakannya yang konkret di daerah,” ungkap Toto.
Menurut Toto, apa yang dilakukan Bupati yang akrab disapa Kang DS itu sebagai sebuah terobosan dan gebrakan yang cerdas dan cepat dalam menerjemahkan beberapa program besar Prabowo Subianto.