TERASJABAR.ID – Kabar menarik datang dari dunia sepak bola Indonesia. Persib Bandung, juara bertahan Liga 1 2023/2024, dikabarkan sedang melakukan negosiasi untuk mendapatkan jasa winger Timnas Indonesia, Saddil Ramdani.
Informasi ini pertama kali diungkap oleh jurnalis Malaysia, Avineshwaran Taharumalengam, melalui akun X pribadinya pada Senin, 21 April 2025. Rumor ini langsung menjadi sorotan, terutama di kalangan Bobotoh, yang antusias menyambut potensi kedatangan pemain berbakat tersebut ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Pernyataan Avineshwaran Taharumalengam
Avineshwaran Taharumalengam, jurnalis Malaysia yang dikenal sering meliput perkembangan sepak bola di kawasan ASEAN, mengungkapkan bahwa Persib Bandung tengah serius mendekati Saddil Ramdani.
“Persib Bandung dikabarkan berminat merekrut pemain sayap Sabah, Saddil Ramdani. Diketahui bahwa negosiasi sedang berlangsung untuk pemain berusia 26 tahun itu, yang telah menjadi pemain kunci bagi Rhinos beberapa tahun terakhir,” tulis Avineshwaran. Pernyataan ini langsung memicu spekulasi bahwa Maung Bandung sedang menyiapkan skuad yang lebih kompetitif untuk musim 2025/2026.
Saddil Ramdani sendiri baru saja mengucapkan salam perpisahan kepada Sabah FC, klub yang dibelanya sejak 2021, melalui unggahan di akun Instagram pribadinya pada 21 April 2025. “Heyy teman saya sangat bangga, berterima kasih sudah menjadi bagian tim ini selama 4 tahun 5 bulan.
Begitupun juga masyarakat Sabah yang selalu mendukung di mana kami bermain dan berada,” tulis Saddil, yang juga menambahkan bahwa kenangan bersama Sabah akan selalu membekas di hatinya.
Perjalanan Saddil Ramdani Bersama Sabah FC
Saddil Ramdani telah menjadi salah satu pilar utama Sabah FC sejak bergabung pada Februari 2021. Selama lebih dari empat tahun, ia tampil dalam 87 pertandingan, mencetak 22 gol dan 30 assist, menjadikannya salah satu winger paling produktif di Liga Super Malaysia.
Pada musim terakhirnya (2024/2025), Saddil membantu Sabah FC finis di peringkat ketiga dengan 40 poin dari 24 pertandingan, meskipun gagal meraih trofi karena dominasi Johor Darul Ta’zim. Dari 15 penampilan di liga musim ini, ia menyumbang 5 gol dan 2 assist, menunjukkan konsistensi performanya.