TERASJABAR.ID – Persib Bandung saat ini sedang memimpin klasemen BRI Liga 1 musim 2023/2025 dengan poin 57 dan tersisa 7 pertandingan, dengan 4 laga kandang dan 3 laga tandang.
Maung Bandung hanya butuh 5 kemenangan untuk bisa meraih gelar juara keempatnya dan menjadi tim paling banyak gelar juara Liga 1 Indonesia menyamai Persipura Jayapura.
Persib berhasil meraih gelar juara ketiganya di BRI Liga 1 musim 2023/2024. Persib Bandung menjadi juara musim 2023/2024 usai mengalahkan Madura United dengan skor agregat 6-1. Secara perinci, kemenangan 3-0 diraih di Bandung pada Minggu (26/5) dan skor 3-1 diraih di Madura pada Jumat (31/5).
Kemenangan itu menambah perolehan gelar juara Persib Bandung menjadi tiga gelar. Sebelumnya, tim berjuluk Maung Bandung itu juga pernah juara pada 1994/1995 dan 2014.
Tentu jika nanti berhasil menjadi juara di BRI liga 1 musim 2024/2025 Gelar Juara Persib akan berjumlah 4.
Gelar juara 4 kali merupakan gelar terbanyak yang bisa didapat oleh satu klub liga 1 yakni Persipura Jayapura. Tim Mutiara Hitam mencatatkan empat gelar juara pada 2005, 2008/2009, 2010/2011, dan 2013.
- Gini Caranya, Tips Klaim Kode Redeem FF Supaya Dapat Hadiah Gratis!
- KESEMPATAN EMAS! Klaim 17 Akun Sultan FF Gratis Hari Ini 12 Maret 2025, Tertarik?
- PELUANG FRESH GRADUATE! BUMN Perum Bulog Gelar Loker 3 Posisi Sekaligus
- CEK SEKARANG! 20 Akun FF Sultan Gratis Hari Ini 12 Maret 2025
- Fresh Graduate Mendekat! Shigeru Japanese Fresh Deli Buka Loker Buat Tamatan SMA SMK
Kemudian dibawah Persipura dan Persib adan Persik Kediri, Bali United FC, PSM Makassar, Persebaya, dan Persija Jakarta yang sama-sama meraih dua gelar juara. Persik Kediri meraih gelar juara pada 2003 dan 2006.
Kemudian Bali United FC mencatatkan gelar juara pada 2019 dan 2021/2022. Adapun PSM Makassar pernah juara pada 1999/2000 dan 2022/2023. Lalu, gelar yang diraih Persebaya terpantau pada 1996/1997 dan 2004.
Sementara itu Persija Jakarta meraih gelar pada 2001 dan 2018.
Jadi akankah Maung Bandung bisa mengamankan gelar juaranya di akhir musim nanti ?