TERASJABAR.ID – Pertandingan Liga Inggris pekan ke-27 akan dimulai pada Rabu hinnga Jumat atau 26-28 Februari 2025.
Pada pekan sebelumnya, Liverpool menghadapi lawan yang tangguh Manchester City dan berhasil menang dengan skor 2-0 lewat gol Mohammed Salah dan Szoboszlai.
Kini pada pekan ke-27 yang akan bergulir tengah pekan ini, Liverpool akan kedatangan tamu yang menyulitkan di Anflied Stadium yaitu Newcastle United.
Laga Liverpool vs Newcastle ini akan berlangsung di hari Kamis, 27 Februari 2025 dini hari WIB.
Sementara laga Big Match di pekan ini tak hanya Liverpool dan City tetapi ada Tottenham yang akan berhadapan dengan Mancehster City.
The Citizen yang baru saja terluka, menghadapi lawan yang berat lainnya, Pep Guardiola sepertinya harus cepat move on dan berfokus menghadapai Ayam London.
Sementara Manchester United yang kini sedang mendapatkan sorotan karena performanya yang angin-anginan bahkan sedang berada di bawah, akan berhadapan dengan Ipswich Town.
Setan Merah sering kerepotan ketika berhadapan dengan tim papan bawah.
- IHSG Ditutup Menguat 4,90 Poin ke Posisi 8.980,23 Selasa 27 Januari 2026, Ini Pemicunya
- Minibus Terbakar di Twin Tunnel Tol Cisumdawu
- Alfamart Perluas Program Sahabat Posyandu, Gandeng WINGS Group Jangkau Ribuan Ibu dan Balita
- Sinergi Pentahelix dan BBWS Citarum, Pemasangan Geobag untuk Tanggulangi Banjir Dimulai
- KEN Kembali Digelar, Berikut 125 Event Terpilih Unggulan 2026
Berikut jadwal lengkap Liga Inggris pekan ke-27
Rabu, 26 Februari 2025
• 02:30 WIB – Brighton vs Bournemouth – Vidio
• 02:30 WIB – Crystal Palace vs Aston Villa – Vidio
• 02:30 WIB – Wolverhampton vs Fulham – Vidio
• 03:15 WIB – Chelsea vs Southampton – SCTV, Vidio
Kamis, 27 Februari 2025
• 02:30 WIB – Brentford vs Everton – Vidio
• 02:30 WIB – Manchester United vs Ipswich Town – Vidio
• 02:30 WIB – Nottingham Forest vs Arsenal – Vidio
• 02:30 WIB – Tottenham vs Manchester City – Vidio
• 03:15 WIB – Liverpool vs Newcastle – Vidio
Jumat, 28 Februari 2025
• 03:00 WIB – West Ham vs Leicester City – Vidio
















