TERASJABAR.ID – Lanjutan Liga Inggris pekan ke-26 akan mulai pada hari Sabtu 22 Februari dan Minggu 23 Februari 2025. Akan ada pertandingan seru yang tersaji di akhir pekan ini salah satunya Big Match Man City vs Liverpool.
Laga ini akan seru sebab Liverpool saat ini sedang menjadi pemuncak klasemen Liga Inggris jadi kalah menang The Reds akan selalu diperhatikan oleh tim rival.
Pada laga lanjutan liga Inggris pekan-29 (laga yang dijadwal ulang karena bentrok dengan Final Carabao Cup) Liverpool baru saja ditahan Imbang oleh Aston Villa dengan skor 2-2.
Sementara Manchester City baru saja merasakan kesedihan usai disingkirkan Real Madrid di babak playoff Liga Champions dengan agregat 6-3.
Meski begitu Liverpool harus tetap berhati-hati dengan City karena mereka masih tim kuat dan dilatih oleh Pep Guardiola
Kabarnya pertandingan Manchester City vs Liverpool ini juga akan disiarkan langsung di SCTV.
Sementara itu ada laga serua lainnya yang bisa disaksikan seperti Manchester United yang akan berjumpa dengan Everton, Aston Villa vs Chelsea dan Arsenal yang akan menjamu West Ham.
- Genangan Banjir Rutin Dayeuhkolot Diatasi, Pentahelix Siapkan Langkah Preventif
- Pemkot Bandung Siapkan Relawan dan Bantuan untuk Korban Longsor Cisarua Lembang
- Tarik Dokter ke Daerah, Menkes Siapkan Insentif hingga Rp30 Juta per Bulan
- Longsor di Cisarua KBB, H. Untung Prihatin Banyaknya Jumlah Warga yang Tewas Tertimbun
- Cari 82 Warga Tertimbun Longsor Cisarua KBB, Tim SAR Turun Tangan Terjunkan Anjing Pelacak K9
Berikut jadwal lengkap Liga Inggris pekan ke-26
Sabtu, 22 Februari 2025
03:00 WIB – Leicester City vs Brentford – Champions TV 5, Vidio
19:30 WIB – Everton vs Manchester United – Champions TV 5, Vidio
22:00 WIB – Arsenal vs West Ham – Champions TV 5, Vidio
22:00 WIB – Bournemouth vs Wolverhampton – Vidio
22:00 WIB – Fulham vs Crystal Palace – Vidio
22:00 WIB – Ipswich Town vs Tottenham – Champions TV 6, Vidio
22:00 WIB – Southampton vs Brighton – Vidio
Minggu, 23 Februari 2025
00:30 WIB – Aston Villa vs Chelsea – (SCTV, Vidio)
21:00 WIB – Newcastle vs Nottingham Forest – Vidio
23:30 WIB – Manchester City vs Liverpool – (SCTV, Vidio)
















