TERASJABAR.ID – Man United terhindar dari kekalahan saat bertandang ke markas Bournemouth, Stadion Vitality, dalam lanjutan Liga Inggris 2024-2025 pada Minggu.
Laga Bournemouth vs Man United tersebut berakhir imbang 1-1 berkat gol dramatis Rasmus Hojlund di masa tambahan waktu.
Bournemouth sempat memimpin lebih dulu melalui gol Antoine Semenyo pada menit ke-26, memanfaatkan kesalahan di lini belakang Setan Merah.
Sepanjang babak pertama, MU kesulitan membalas meski sempat mengancam lewat aksi Alejandro Garnacho pada menit ke-16 dan peluang emas di menit ke-38 yang masih mampu diamankan kiper Bournemouth, Kepa Arrizabalaga.
Pada babak kedua, Bournemouth hampir menggandakan keunggulan. Peluang melalui kerja sama Dango Ouattara, Justin Kluivert, dan Semenyo belum berbuah gol tambahan setelah sepakan melengkung Semenyo melenceng dari sasaran.
Pertandingan berubah pada menit ke-70 saat tuan rumah harus bermain dengan 10 orang. Evanilson mendapat kartu merah usai melakukan tekel keras terhadap bek MU, Noussair Mazraoui.
Memanfaatkan keunggulan jumlah pemain, Manchester United meningkatkan intensitas serangan, namun tetap kesulitan menembus pertahanan Bournemouth yang bermain disiplin.
Saat laga hampir berakhir, usaha MU membuahkan hasil.
Pada menit ke-90+6, Rasmus Hojlund berhasil menyamakan kedudukan setelah menuntaskan umpan Manuel Ugarte dengan sontekan jarak dekat, memastikan satu poin bagi tim tamu.
Dengan hasil ini, Manchester United masih tertahan di posisi ke-14 klasemen sementara dengan 34 poin dari 34 pertandingan. Sementara itu, Bournemouth bertahan di peringkat ke-10 dengan koleksi 50 poin.(*)