TERASJABAR.ID – Kabupaten Kuningan menggelar panen raya padi secara serentak. Dengan produktivitas 62,03 kwintal/hektare, menghasilkan produksi beras sebanyak 225.995 ton. Sedangkan kebutuhan hanya 132.925 ton, sehingga ada surplus 93.070 ton.
Hal dikatakan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kuningan Dr.Wahyu Hidayah, M.Si, terkait panen raya dan hasil produksi tanaman padi, Kamis 10 April 2025.
Wahyu menjelaskan, realisasi panen padi tahun 2004, dari luas tanam 56.929 Ha menghasilkan produksi 353.146 Ton.
”Saat ini pihaknya menargetkan panen padi seluas 5.763 hektare dan tanam seluas 7.818 hektare pada bulan April 2025,” ujarnya.
Sebelumnya pada bulan Januari 2025 (tanam 5.763 ha, panen 2.893 ha). Februari 2025 (tanam 3.084 ha, panen 4.466 ha). Bulan Maret 2025 (tanam 4.882 ha, panen 11.573 ha). Rencana bulan April 2025 (tanam 7.818 ha panen 5.763 ha).