TERASJABAR.ID – Nama Dokter Richard Lee kini sedang menjadi sorotan, bukan karena skincarenya tetapi karena dirinya berpindah agama menjadi Islam atau disebut mualaf.
Richard lee mengucapkan kalimat syahadat di sebuah masjid di Palembang bersama Ustaz Derry Sulaiman. Awalnya, Richard meminta agar proses dirinya pindah agama itu dirahasiakan demi menghormati keluarga.
Pihak keluarga dari Dokter Richard memang disebut menentang dan menolaknya untuk berpindah keyakinan.
Tetapi, Richard Lee tetap teguh untuk menjadi mualaf dan akhirnya etelah diberi penjelasan pelan-pelan, pihak keluarga mulai bisa menerima dan merestui Richard masuk Islam.
Kemudian yang menariknya lagi, Richard Lee ternyata etap beda agama dengan sang istri, dr Reni Effendi. Wanita cantik itu justru kembali ke agama Budha setelah sebelumnya ikut menganut Katolik ketika menikah dengan Richard.
Terkait perbedaan agama dengan Reni, Richard tak mempermasalahkan hal itu. Ia dan Reni sudah sepakat saling memberikan kebebasan soal agama masing-masing.
- Kumuh dan Membahayakan, Sebaiknya Halte Bus TMB di Cinunuk Dibongkar
- Aktivitas Tambang di Margaasih, KDM : Kegiatan Harus Dihentikan
- Sidak ke Tanjung Balai Karimun, Mentan Bongkar 1.000 Ton Beras Ilegal: ‘Ini Pengkhianatan terhadap Petani’
- Barcelona Lepas Ter Stegen dan Dro Fernandez, Hansi Flick Hadapi Pekan Krusial
- Cetak Rekor Baru, IHSG Ditutup Menguat 58,46 Poin ke Posisi 9.133,87 Hari Ini Senin 19 Januari 2026
Dokter Richard Lee juga dapat wejangan dari Ustaz Felix dan Ustaz Derry. Ia diingatkan jika ujian hidup akan bertambah justru ketika dirinya masuk Islam.
Ustaz Felix menjelaskan kalau semua itu ujian. Kaya itu ujian, miskin itu ujian. Problemnya bukan ujian tapi bagaimana cara jawabnya. Yang menentukan seseorang dapat nilai bagus, itu jawaban. Islam itu menyediakan jawaban, respon dari soal,” kata Ustaz Felix
Ustaz Derry lantas membahas soal seseorang yang dapat ujian bertubi-tubi. Ustaz Derry meyakinkan jika ujian hidup itu bentuk rasa sayang Tuhan pada umat manusia.
















