Kegiatan yang dibalut tagline “Merajut Kebersamasan Dalam Bingkai Kebhinekaan” ini kelihatan dipersiapkan dengan sangat baik. Panitia tidak meninggalkan sampah Bazar dan Bukber dengan bergotong royong membersihkan ruangan seusai acara berlangsung.
AM Putranto dalam pengarahannya meminta keluarga besar KSP merawat soliditas, saling bahu membahu serta bekerja dengan hati dan ikhlas.
Mantan Komandan Kontingen Garuda XXIII-B untuk Batalyon Mekanis TNI misi Pasukan Perserikatan Bangsa-Bangsa di Lebanon Selatan pada tahun 2007-2008 itu, kemudian berpesan juga agar saat libur lebaran nanti kiranya berhati hati saat mudik. Jika lelah jangan dipaksakan, istirahat yang cukup. “Pastikan colokan listrik di rumah dicabut, jangan sampai menimbulkan korsleting yang bisa menimbulkan bahaya kebakaran. Kalau mau mudik, titipkan rumah ke tetangga, yg kebetulan tidak pulang kampung,” ujarnya.
Acara pun ditutup dengan ber buka puasa bersama dan shalat magrib berjamaah dengan keluarga besar KSP. Selamat menunaikan ibadah Ramadhan dan Selamat Iedul Fitri, Maaf lahir dan batin (*/egy)