TERASJABAR.ID – Duel besar antara Arsenal vs Real Madrid akan menjadi sorotan utama pada leg pertama babak perempatfinal Liga Champions 2024/2025, tapi bukan jala live dan yalla shoot.
Laga Arsenal vs Real Madrid yang bukan jala live dan yalla shoot ini digelar di Emirates Stadium, London, pada Rabu, 9 April 2025 pukul 02.00 WIB.
Siaran langsung Arsenal vs Real Madrid tersedia di beIN Sports 1 dan live streaming dapat diakses melalui platform Vidio, bukan melalui situs ilegal seperti Jala Live atau Yalla Shoot.
Arsenal menunjukkan performa impresif sepanjang musim ini di panggung Eropa.
Setelah menuntaskan fase grup di posisi ketiga, tim asuhan Mikel Arteta tampil dominan dengan kemenangan agregat 9-3 atas PSV Eindhoven di babak 16 besar.
Performa ini menjadi sinyal serius bahwa Arsenal siap melangkah lebih jauh di Liga Champions. Sementara itu, Real Madrid datang dengan jalur yang jauh lebih menantang.
Tim asuhan Carlo Ancelotti harus lebih dulu menyingkirkan Manchester City di babak play-off, kemudian mengatasi rival sekota, Atletico Madrid, lewat drama adu penalti.
Meski belum sepenuhnya solid musim ini, pengalaman dan mental juara tetap menjadi kekuatan utama bagi Los Blancos.
Dari sisi performa domestik, kedua tim sama-sama tidak berada di puncak form. Arsenal hanya meraih hasil imbang kontra Everton di Liga Inggris.
Di sisi lain, Real Madrid justru menelan kekalahan 1-2 dari Valencia, membuat mereka tertinggal empat poin dari Barcelona di klasemen sementara La Liga.
Secara historis, Arsenal memiliki catatan lebih unggul dalam pertemuan kontra Real Madrid di Liga Champions. Dari lima laga terakhir, The Gunners meraih dua kemenangan, sementara tiga sisanya berakhir imbang.
Uniknya, Real Madrid belum pernah menaklukkan Arsenal di kompetisi ini, sekalipun telah menghadapi 111 tim berbeda sepanjang sejarah Liga Champions.