TERASJABAR.ID – Pasca anjlok, tren Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) masih menunjukkan pelemahan hingga saat ini.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, IHSG ditutup melemah pada sore hari ini Selasa 8 April 2025.
Menurut kalangan praktisi dan pengamat, melemahnya IHSG ini terutama dipicu oleh kekhawatiran pelaku pasar terhadap kebijakan tarif impor oleh Amerika Serikat (AS).
Tercatat, IHSG ditutup melemah 514,48 poin atau 7,90 persen ke posisi 5.996,14.
Begitupun kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 turun 66,74 poin atau 9,09 persen ke posisi 677,77.