TERASJABAR.ID – Bojan Hodak berhasil membawa Persib menang atas Semen Padang di Lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 pekan ke 27.
Namun ternyata, dengan kemenangan tersebut Bojan Hodak mencatatkan rekor spesial sebagai pelatih Persib.
Pelatih asal Kroasia tersebut memastikan dirinya sudah mengalahkan seluruh klub yang berkompetisi di Liga 1 sejak tahun 2023 hingga kini.
Sebelumnya, Semen Padang menjadi satu-satunya klub yang belum bisa ia kalahkan sepanjang dirinya menjadi pelatih Maung Bandung. Bojan Hodak telah mengalahkan seluruh klub lawan Persib yang berkompetisi di Liga 1 musim 2023/2024 yang berjumlah 17 tim.
Rekor tersebut bertambah menjadi dua tim kala Persib Bandung mampu mengalahkan dua tim yang promosi di musim ini yaitu PSBS Biak dan Malut United di putaran pertama Liga 1 musim 2024/2025.
Catatan pelatih asal Kroasia tersebut akhirnya menjadi sempurna setelah mengalahkan tim promosi lainnya, Semen Padang dengan skor 4-1 di laga kemarin. Sebelumnya, Bojan ditahan imbang kala bermain di Bandung saat putaran pertama dengan skor 2-2.
Hal tersebut membuat saat ini Bojan telah mengalahkan Arema FC, Bali United, Barito Putera, Bhayangkara Presisi, Borneo FC, Dewa United, Madura United, Malut United, Persebaya, Persija, Persik, Persikabo, Persis, Persita, PSM, PSIS, PSS, PSBS, Rans Nusantara dan Semen Padang.
Selain telah ‘menamatkan’ seluruh klub yang menjadi lawannya di Liga 1, kemenangan atas Semen Padang juga membuat Persib akhirnya bisa kembali menang di liga resmi di kandang Kabau Sirah setelah menunggu selama 19 tahun. Ini menjadi rekor lainnya yang mampu dipecahkan Bojan Hodak.
- Jelang Hadapi Indonesia di GBK, Pelatih Bahrain Ketar Ketir Serasa Lawan Timnas Belanda
- Wah! Harga Emas Antam Melonjak Rp28.000 Jadi Rp1.742.000 Per Gram Hari Ini Jumat 14 Maret 2025
- Komplotan Emak-emak Curi Perhiasan Emas di Pertokoan Kencong Jember, Begini Detik-detik Kejadiannya!
- Begini Tips Mudik Lebaran 2025 Agar Selamat dan Aman Sampai Tujuan
- Ramalan Zodiak Cinta Hari Ini, Jumat 14 Maret 2025: Aquarius Dekati Leo dan Capricorn Menikmati Masa Jomblo
Lalu, dengan kemenangan tersebut juga membuat Persib Bandung menjauh dari kejaran Dewa United, Persebaya dan Persija Jakarta.
Bojan Hodak pun berpeluang besar untuk bisa membawa Persib menjuarai Liga untuk kedua kalinya.
Jika bisa membawa Persib Juara liga dua kali berturut turut, bisa saja Bojan Hodak dinobatkan sebagai pelatih Persib terbaik sepanjang masa.
Atau bisa juga disebut menjadi pelatih Persib tersukses.