TERASJABAR.ID – Skuad Timnas Indonesia era Patrick Kluivert sudah untuk melakoni lanjutan laga kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga, namun tak ada satupun Pemain Persib yang dipanggil.
Untuk sementara, ada 27 nama yang dipanggil untuk laga Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dari sederet nama yang dipanggil, ada nama dua debutan yaitu penyerang Dewa United Septian Bagaskara dan penyerang Oxford United Ole Romeny yang baru saja selesai proses naturalisasinya beberapa waktu lalu.
Kemudian ada juga tiga nama baru yang akan dipanggil setelah proses naturalisasinya selesai, seperti Emiliano Audero Mulyadi, Dean Ruben James, dan Joey Mathijs Pelupessy.
Untuk keseluruhan para pemain pilihan pelatih baru Patrick Kluivert tidak berbeda jauh dari skuad terakhir yang dipanggil Shin Tae-yong November lalu, hanya saja taka da Witan dan juga Asnawi.
Kemudian tak ada satupun pemain Persib yang dipanggil, padahal Persib saat ini merupakan pemimpin klasemen BRI Liga 1.
Bojan Hodak pun memberikan tanggapannya kenapa tak ada satupun Pemain Persib yang dipanggil.
Kata-Kata Bojan Hodak Usai Pemain Persib Bandung Tak Dipanggil Patrick Kluivert Jelang Timnas
- 3 POSISI SEKALIGUS! Dominos Pizza Bandung Buka Loker Buat Lulusan SMA dan SMK
- Ramalan Zodiak Besok, Selasa 29 April 2025: Gemini Enjoy The Moment dan Sagitarius Keluar dari Zona Nyaman !
- BARU MULAI Live Streaming Arema FC vs Persebaya Surabaya, Klik Disini Untuk Menonton Derby Jatim !
- Wakil Bupati Kuningan Tuti Andriani Hadiri Launching Madrasah Mualaf, Ini Harapannya
- Edarkan Sabu, HYA Diciduk Satuan Reserse Narkoba Polres Garut
Bojan memilih diam karena merasa seharunyaa pertanyaan itu ditujukan kepada pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. Menurut Bojan, Kluivert yang memegang kendali atas siapa saja pemain yang dipanggil untuk skuad Garuda.
Ketika tidak ada nama pemain Persib dari 27 pemain yang dipanggil, Bojan pun tak bisa berkomentar banyak. Pekerjannya adalah melatih Persib dan tak menentukan siapa saja pemain yang berhak membela skuad Garuda.
“Saya rasa pertanyaan ini seharusnya dilontarkan kepada pelatih Timnas (jawaban Bojan saat ditanya soal tak ada pemain Persib di skuad Garuda). Saya tidak bisa melakukan apapun karena itu bukan tugas saya. Kata bojan dikutip dari akun fans persib.