TERASJABAR.ID – Kementerian Ekonomi Kreatif/Badan Ekonomi Kreatif (Ekraf) bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mematangkan pengembangan program Cek Kesehatan Gratis atau CKG sebagai bagian dari penguatan layanan kesehatan nasional.
Kementerian Ekraf mendorong keterlibatan subsektor ekraf untuk penguatan sosialisasi serta literasi kesehatan.
Pembahasan tersebut berlangsung dalam rapat koordinasi di Gedung Kemenkes, Jakarta yang diikuti Wamen Ekraf Irene Umar dan Wamenkes Dante Saksono Harbuwono.
Rapat ini merupakan tindak lanjut dari pelaksanaan perdana kolaborasi Kementerian Ekraf dan Kemenkes dalam program CKG yang sebelumnya dilaksanakan di Agora Mall, Jakarta, pada 1–3 Desember 2025.
“Melalui CKG, kita ingin menunjukkan bahwa dengan KTP saja, layanan kesehatan bisa diakses secara gratis dan bermakna,” kata Wamen Ekraf Irene, dikutip laman Kementerian Ekraf.
Irene berharap ke depan CKG tidak hanya sebagai layanan kesehatan dasar, tetapi juga sebagai pengalaman publik yang inklusif, tertata, dan berdampak.
Ia menegaskan bahwa meskipun CKG terbuka untuk seluruh masyarakat, program ini juga relevan bagi banyak pejuang ekonomi kreatif yang selama ini belum memiliki akses layanan kesehatan yang memadai.
Selain itu Kementerian Ekraf mendorong penyempurnaan alur layanan, standar penyambutan, hingga pengalaman peserta selama menunggu agar lebih efisien dan nyaman.
















