TERASJABAR.ID – Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, melakukan kunjungan kerja tanpa ditemani Istri, ke Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya, Selasa (20/1/2026). Dalam kunjungannya, ia hanya di temani Wakil Gubernur Jawa Barat H. Erwan Setiawan dan Walikota Tasikmalaya, serta unsur forkopimda pusat, Provinsi Jabar dan daerah.
Kunjungan kerja ke Cikurubuk menjadi pusat perhatian masyarakat dan pedagang pasar Cikurubuk, warga tampak antusias menyambut kehadiran Gibran.
Di lokasi, Gibran berinteraksi langsung dengan para pedagang dan pembeli, mendengarkan aspirasi serta keluhan terkait kondisi ekonomi, harga kebutuhan pokok, dan daya beli masyarakat.
Wapres pun sempat memborong bahan kebutuhan pokok dari pedagang, berupa bawang daun, kentang, cabe rawit dan sempat berdialog bersama pedagang ayam potong dan telur ayam yang menyampaikan harga.
Kehadiran Wapres untuk memastikan stabilitas ekonomi rakyat serta menjaga ketersediaan kebutuhan bahan pokok tetap terjangkau di daerah. Ia juga mengamati langsung kondisi fasilitas pasar, aktivitas jual beli, serta perputaran ekonomi yang terjadi di Pasar Cikurubuk.
Usai dari Pasar Cikurubuk, Wapres Gibran melanjutkan kunjungan ke RSUD dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya. Dalam kunjungan tersebut, ia sempat melihat bangunan mangkrak dan meminta Wakil Gubernur dan Walikota Tasikmalaya untuk segera menyelesaikannya, agar semua pelayanan di rumah sakit cepat terselesaikan.
Tak hanya itu, Wapres meninjau fasilitas pelayanan kesehatan, ruang pendaftaran rumah sakit dan berlanjut ke ruang poli anak dan sempat berdialog dengan para pasien anak dan sesekali menyapa warga yang sedang berobat.*












