TERRASJABAR.ID – Berikut ini rekomendasi tempat ngabuburit di Bandung yang cocok buat destinasi menjelan buka puasa di bulan Ramadhan.
Menunggu waktu buka puasa alias ngabuburit memang paling seru jika dilakukan di tempat yang nyaman dan menarik. Di Bandung, ada banyak lokasi yang bisa menjadi pilihan untuk mengisi waktu sebelum adzan Maghrib berkumandang.
Nah, beruntungnya berikut ini ada empat rekomendasi tempat ngabuburit di Bandung yang bisa dikunjungi.
- Masjid Salman ITB
Bagi yang ingin ngabuburit dengan nuansa religius, Masjid Salman ITB bisa menjadi pilihan tepat. Terletak di kawasan Institut Teknologi Bandung (ITB), masjid ini menawarkan kenyamanan beribadah yang maksimal.
Selama bulan Ramadhan, berbagai aktivitas keagamaan seperti tadarus, pengajian, dan kajian Islam diadakan di sini. Suasana tenang dan khusyuk menjadikan tempat ini cocok untuk menghabiskan waktu dengan lebih bermanfaat sebelum berbuka.
- Alun-Alun Bandung
Alun-Alun Bandung adalah salah satu tempat ngabuburit favorit warga kota. Dengan luas sekitar 4.000 meter persegi, alun-alun ini selalu ramai dikunjungi masyarakat untuk bersantai atau berfoto-foto.
Hamparan rumput sintetis yang rapi dan sistem drainase yang baik membuat area ini tetap nyaman meskipun turun hujan.
Tak hanya itu, dari Menara Masjid Raya Bandung, pengunjung bisa menikmati pemandangan pola unik yang terbentuk dari rumput sintetis alun-alun.
- Gasibu dan Gedung Sate
Lapangan Gasibu menjadi pilihan menarik bagi yang ingin ngabuburit sambil berolahraga ringan. Tersedia trek lari dan area terbuka yang cocok untuk jogging santai atau sekadar duduk-duduk menikmati sore.
Tak jauh dari sana, Gedung Sate juga bisa menjadi alternatif ngabuburit yang seru. Kadang, di sekitar gedung ini diadakan berbagai acara seperti talkshow dan pertunjukan musik yang bisa dinikmati secara gratis.
- Jalan Braga
Jalan Braga selalu menjadi destinasi ikonik di Bandung, terutama bagi yang ingin menikmati suasana klasik khas tempo dulu. Bangunan bergaya kolonial yang masih terawat menambah daya tarik kawasan ini.
Selain bisa berburu foto bernuansa retro, banyak restoran dan kafe di sekitar Braga yang siap menyajikan hidangan berbuka puasa. Menjelang Maghrib, suasana Braga semakin hidup dengan kehadiran wisatawan dan warga lokal yang menikmati keindahan kota.
Itulah empat rekomendasi tempat ngabuburit di Bandung yang bisa dikunjungi. Dengan suasana yang menyenangkan, waktu menuju berbuka puasa pun terasa lebih cepat!