TERASJABAR.ID – Real Madrid berhasil mengamankan tiket ke semifinal Piala Dunia Antarklub FIFA 2025 usai mengalahkan Borussia Dortmund dengan skor tipis 3-2 pada laga perempat final yang digelar di Stadion MetLife, New Jersey, Minggu dini hari WIB.
Tim asuhan Xabi Alonso tampil agresif sejak awal dan membuka keunggulan melalui Gonzalo Garcia pada menit ke-10.
Hanya berselang sepuluh menit, Fran Garcia menggandakan skor memanfaatkan umpan Trent Alexander-Arnold. Madrid terus menekan hingga turun minum, namun keunggulan 2-0 tetap bertahan hingga babak pertama berakhir.
Memasuki paruh kedua, Real Madrid tidak mengendurkan serangan. Salah satu peluang emas datang dari kaki Kylian Mbappe, meski masih bisa ditepis oleh Gregor Kobel.
Dortmund sempat memberikan perlawanan lewat sundulan Julian Brandt di awal laga, namun bola melebar dari sasaran.
Jelang peluit panjang, intensitas laga meningkat. Dortmund memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 lewat sepakan keras Maximilian Beier di menit ke-90+3.
Namun, satu menit kemudian Madrid kembali memperlebar jarak melalui gol Mbappe setelah menerima umpan dari Arda Guler.
Drama belum berhenti. Real Madrid harus kehilangan Dean Huijsen yang diganjar kartu merah setelah melakukan pelanggaran di kotak penalti.
Dortmund memanfaatkan situasi ini, dan Serhou Guirassy sukses mengeksekusi penalti pada menit ke-90+8 untuk mengubah skor menjadi 2-3.
Upaya terakhir Dortmund untuk menyamakan kedudukan hampir berhasil saat tendangan Marcel Sabitzer mengarah ke gawang, namun Thibaut Courtois tampil sigap dan menyelamatkan bola.
Dengan hasil ini, Real Madrid akan melanjutkan perjuangan ke babak semifinal melawan Paris Saint-Germain pada Kamis (10/7) dini hari WIB di Stadion MetLife.(*)