TERASJABAR.ID – PT. Quickpro Realty Indonesia, perusahaan yang bergerak di bidang properti, membuka lowongan kerja untuk posisi Customer Service.
Kesempatan ini ditujukan bagi lulusan SMA/SMK yang tertarik berkarier di dunia pemasaran properti, dengan lokasi penempatan di Kota Bandung.
Pekerjaan ini menuntut kandidat untuk aktif melayani pertanyaan calon konsumen melalui WhatsApp dan berbagai platform media sosial.
Selain itu, pelamar diharapkan mampu menyampaikan informasi produk secara sopan dan persuasif, melakukan follow up secara berkala, serta bekerja sama dengan tim marketing dalam proses penjualan atau closing.
Tugas lainnya termasuk pengelolaan data pelanggan serta dukungan administratif lainnya. Pelamar yang diutamakan adalah pria atau wanita maksimal berusia 27 tahun, komunikatif, ramah, serta terbiasa menggunakan media sosial untuk kebutuhan promosi, seperti WhatsApp Ads, Instagram, dan Facebook.
Selain itu, kejujuran, ketelitian, tanggung jawab, serta kesiapan bekerja berdasarkan target menjadi syarat penting. Pengalaman kerja tidak diwajibkan, namun akan menjadi nilai tambah.
Gaji yang ditawarkan bersifat kompetitif. Bagi pelamar yang memenuhi kriteria, lamaran dan CV dapat dikirimkan melalui email ke [email protected] dengan subjek: “CS Properti – [Nama Kamu]”.
Lowongan ini menjadi peluang menarik bagi generasi muda yang ingin meniti karier di bidang layanan pelanggan dan industri properti dengan lingkungan kerja yang dinamis dan berbasis digital.