TERASJABAR.ID – Pertarungan klasik antara Barcelona vs Real Madrid kembali hadir di final Copa del Rey 2024/2025 tayang di BeIN SPORTS, bukan Jalalive atau Kooora.
Laga bergengsi di BeIN SPORTS antara Barcelona vs Real Madrid ini akan diselenggarakan di Stadion La Cartuja, Sevilla, pada Minggu (27/4/2025) dini hari WIB, tepatnya pukul 03.00 WIB, bukan jalalive atau Kooora.
Bagi Anda yang ingin menonton Barcelona vs Real Madrid secara live, selain melalui Jalalive dan Kooora, pertandingan ini juga dapat disaksikan lewat BeIN SPORTS.
Barcelona harus menghadapi perlawanan sengit dari Atletico Madrid di babak semifinal. Pada leg pertama yang digelar di Estadi Olimpic Lluis Companys, pertandingan berakhir imbang dengan skor 4-4.
Namun, di leg kedua yang berlangsung di Riyadh Air Metropolitano, El Barca menunjukkan ketangguhannya dengan kemenangan tipis 1-0.
Hasil tersebut membuat Barcelona melaju ke final dengan agregat 5-4. Di sisi lain, Real Madrid bertemu dengan Real Sociedad di babak semifinal.
Pada leg pertama yang berlangsung di Reale Arena, Los Blancos sukses mencuri kemenangan 1-0. Pertemuan kedua di Santiago Bernabeu berlangsung dramatis, di mana kedua tim bermain imbang 4-4 setelah melalui perpanjangan waktu.
Dengan agregat yang sama, Real Madrid akhirnya memastikan diri lolos ke partai puncak. Ini akan menjadi El Clasico ke-37 di ajang Copa del Rey.
Barcelona sedikit unggul dalam rekor pertemuan dengan 16 kemenangan, sedangkan Real Madrid mencatatkan 13 kemenangan, dan delapan laga lainnya berakhir imbang.
Barcelona juga tampil superior musim ini, dengan mencatatkan dua kemenangan besar atas Madrid, termasuk kemenangan 4-0 di Santiago Bernabeu dalam ajang LaLiga dan kemenangan 5-2 di final Piala Super Spanyol.
Sebagai tim tersukses di Copa del Rey, Barcelona mengoleksi 31 gelar juara, sementara Real Madrid memiliki 20 gelar.