TERASJABAR.ID – Pertandingan seru jornada ke-31 La Liga 2024/2025 akan mempertemukan Barcelona vs Celta Vigo tapi bukan di yalla shoot.
Duel Barcelona vs Celta Vigo yang bukan yalla shoot ini berlangsung di Estadi OlÃmpic LluÃs Companys pada Sabtu, 19 April 2025, dengan kick off pukul 21.15 WIB.
Bagi penggemar sepak bola, pertandingan Barcelona vs Celta Vigo ini bisa disaksikan melalui layanan live streaming resmi di Vidio, bukan melalui Yalla Shoot atau situs ilegal lainnya.
Barcelona masih dalam jalur untuk meraih treble musim ini.
Setelah mengalahkan Leganes di La Liga dan lolos ke semifinal Liga Champions mengalahkan Borussia Dortmund, kini fokus mereka adalah mempertahankan posisi di puncak klasemen.
Dengan 84 gol dari 31 laga musim ini, Barcelona ingin memperlebar jarak tujuh poin dari Real Madrid yang baru akan bermain keesokan harinya.
Meskipun performa di semua kompetisi cukup stabil, Barcelona akan tampil tanpa beberapa pemain penting seperti Alejandro Balde, Marc Casado, Marc-Andre ter Stegen, dan Marc Bernal yang masih mengalami cedera.
Namun, kembalinya Pedri, Inigo Martinez, Ferran Torres, dan Dani Olmo diharapkan memperkuat lini serang dan pertahanan tim asuhan Hansi Flick. Celta Vigo datang ke laga ini dengan motivasi tinggi.
Meskipun baru saja kalah 0-2 dari Espanyol, sebelumnya mereka mencatatkan delapan pertandingan tanpa kekalahan dan kini bertengger di peringkat tujuh klasemen, hanya lima poin dari zona Eropa.
Skuad asuhan Claudio Giraldez akan kehilangan Hugo Alvarez dan Carl Starfelt akibat cedera.
Carlos Dominguez berpotensi menggantikan posisi Starfelt di jantung pertahanan, sedangkan Fer Lopez dan Ilaix Moriba diperkirakan akan memperkuat lini tengah.
Dengan produktivitas 44 gol musim ini, Celta tetap menjadi ancaman bagi pertahanan Barcelona.